WeCreativez WhatsApp Support
Tim CS minukhmukmin ada di sini untuk menjawab pertanyaan Anda. Tanyakan kepada kami apapun!
Assalamualaikum?
Berita Sekolah

Belajar Pecahan dari Potongan Roti Tawar

Kegiatan pembelajaran hari ini sangat menyenangkan. Siswa kelas 2 MINU KH. Mukmin Sidoarjo dengan antusias belajar konsep pecahan dengan pendekatan kontekstual menggunakan roti tawar. Dari rumah siswa ada yang membawa roti tawar, selai, mentega atau meses sesuai pembagian tugas yang diberikan bapak/ibu guru. Pembelajaran dimulai dengan menyiapkan bahan-bahan yang akan digunakan

Setiap siswa menata roti tawar yang masih utuh, selanjutnya roti tawar tersebut boleh diberi selai aneka rasa. Kemudian roti tawar yang sudah diberi selai dipotong menjadi 1/1, 1/2, 1/3, 1/4, bagian. Berikutnya menyajikan setiap potongan roti tawar di piring saji.

Terakhir mereka menuliskan hasil kerja di kertas tugas yang sudah diberikan dan mempresentasikan di depan kelas.
Setelah mengerjakan tugas, siswa membersihkan meja dan tempat sekitar agar kelas kembali bersih dan nyaman untuk belajar.