JUARA 1 Lomba Dongeng B2SA Tingkat Nasional Desmilana Tenri Zhafeera
Alhamdulillah, kabar membanggakan kembali datang dari MINU KH. Mukmin Sidoarjo!✨
Selamat kepada Desmilana Tenri Zhafeera, siswi berprestasi kami, yang berhasil meraih JUARA 1 dalam Lomba Dongeng B2SA Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Badan Pangan Nasional Tahun 2025.
Prestasi luar biasa ini menjadi bukti nyata bahwa dengan kerja keras, semangat, dan dedikasi, segala impian bisa diraih. Semoga pencapaian Desmilana dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi teman-teman yang lain untuk terus berkarya dan berprestasi.🧕🏆
Sukses selalu untuk seluruh siswa-siswi MINU KH. Mukmin Sidoarjo🤲
Teruslah mengukir prestasi, membawa harum nama sekolah, keluarga, dan bangsa.